Tentang Acara Ini

Dewasa ini, proses hydrocracking merupakan bagian tak terpisahkan dari proses refinery minyak bumi. Secara singkat proses ini dapat dideskripsikan sebagai pemisahan dan penangkapan gas hidrogen dari gas buang yang dihasilkan oleh suatu unit. Salah satu metode pemisahan yang banyak digunakan adalah metode adsorpsi.  Hal ini disebabkan karena konsumsi energi dan biaya yang cukup rendah dibandingkan dengan metode lainnya, seperti misalnya distilasi. Campuran gas yang biasanya ditemui pada unit hydrocracking adalah campuran gas hidrogen-metana, sehingga pengetahuan yang komprehensif mengenai proses ini mutlak diperlukan. Desain proses adsorpsi yang tepat membutuhkan sebuah model yang dapat menggam- barkan perilaku dinamis proses adsorpsi pada kolom adsorpsi fixed bed. Pada prinsipnya, proses adsorpsi dengan menentukan model yang didasarkan pada parameter kinetika dan kesetimbangan dapat memberikan prediksi atau estimasi kapasitas dinamis kolom adsorpsi tanpa harus didahului oleh eksperimen yang ekstensif. Adapun materi yang akan disampaikan dalam diskusi atau sharing knowledge ini yakni membuat sebuah model matematis serta hasil dari simulasi proses adsorpsi gas metana dari campuran biner gas hidrogen-metana pada kolom adsorpsi fixed bed (unggun diam) dengan karbon aktif sebagai adsorbennya berdasarkan pada model yang telah dibuat. Adapun profil konsentrasi adsorbat pada arah radial dimodelkan berbentuk polinomial orde 4 dan isotropik. Hasil simulasi menunjukkan bagaimana pengaruh efek panjang kolom, kecepatan alir fluida, serta konsentrasi awal gas metana terhadap proses adsorpsi.

Link Youtube
Penyelenggara
1066 Followers

Sesi Acara

22 March 2022, (15:30 - 17:30 WIB)
Narasumber
Ary Mauliva Hada Putri, ST, MT
(Peneliti pada Pusat Riset Kimia Maju)
Membawakan Materi
Beyond Parabolic Concentration Profile inside Porous Solids