Tentang Acara Ini

Ini merupakan webinar untuk umum tentang rekayasa pencahayaan alami yang bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan kinerja bangunan, baik bangunan rumah tinggal, gedung perkantoran dan komersial, hotel, apartemen, industri dan lain-lain. Program ini diselenggarakan sebagai acara rutin mingguan Badan Kejuruan Teknik Fisika (BKTF) Persatuan Insinyur Indonesia (PII).

Pencahayaan alami dalam sebuah bangunan dapat mengurangi penggunaan cahaya buatan yang dihasilkan dengan menggunakan lampu, sehingga dapat menghemat konsumsi energi dan mengurangi tingkat polusi. Rekayasa pencahayaan alami dilakukan untuk menghasilkan cahaya berkualitas yang efisien serta untuk mengoptimalkan tingkat pencahayaan pada ruang-ruang di dalam bangunan, sesuai dengan fungsi ruang tersebut.  Selain itu cahaya alami dalam sebuah bangunan juga dapat memberikansuasana yang lebih menyenangkan dan membawa efek positif lainnya dalam psikologi manusia.

Peserta biasanya beragam mulai dari siswa SMA/SMK, mahasiswa, guru, dosen, peneliti, praktisi dari industri dan pengusaha/wirausaha. Interaksi luas ini diharapkan dapat menambah wawasan, menyegarkan, saling tukar-menukar pengalaman di industri dan juga memberikan inspirasi kegiatan pendidikan/pengajaran, penelitian, implementasi pada sistem/mesin yang ada di fasilitas produksi dan pengembangan produk yang bermanfaat bagi masyarakat umum dan industri.

Untuk register on-line, kunjungi website:   https://temumaya.id/reg/Rekayasa-Pencahayaan

Link Youtube
Penyelenggara
1151 Followers

Sesi Acara

09 March 2021, (15:30 - 15:30 WIB)
Narasumber
Dr. Ir. Rizki A. Mangkuto, IPM
(Rekayasa Pencahayaan)
Membawakan Materi
Rekayasa Pencahayaan Alami untuk Menunjang Kinerja Bangunan